Pemrograman C++ menggunakan Dcoder

Pada posting ini saya akan membahas tentang Dcoder. Decoder adalah salah satu compiler IDE yang bisa digunakan untuk membuat aplikasi berbasis C++. Salah satu kelebihan Dcoder dibandingkan IDE lainnya adalah aplikasi ini dapat berjalan pada smartphone Android.
Untuk menginstal Dcoder, kamu bisa mengunduhnya di Google PlayStore dengan kata kunci pencarian Dcoder.
Sebenarnya Dcoder bukan hanya dapat digunakan sebagai C++ compiler, tetapi aplikasi ini juga menyediakan berbagai macam fasilitas bahasa pemrograman terkenal lainnya, seperti Assembly, C, C#, Java, Phyton, PHP, Visual Basic, dll.

Cara Membuat Program C++ dengan Dcoder
Berikut ini akan dijelaskan langkah-langkah membuat program dengan bahasa C++ pada Dcoder.
  1. Langkah pertama, jalankan aplikasi Dcoder pada smartphone. Untuk menjalankan aplikasi Dcoder, smartphonemu harus terkoneksi dengan Internet terlebih dahulu serta login dengan akun Google.
  2. Setelah Dcoder aktif, klik tombol Start Coding yang ada di sudut kanan bawah.
  3. Setelah mengklik tombol Start Coding, maka akan tampil beberapa opsi seperti berikut ini. Kemudian, klik tombol Create Project seperti yang ditunjuk oleh tanda panah pada gambar.
  4. Selanjutnya akan tampil beberapa pilihan bahasa pemrograman yang dapat kita gunakan. Pilihlah C++ karena kita akan membuat sebuah program sederhana menggunakan C++.
  5. Pada langkah selanjutnya, kita harus memberi nama untuk project yang akan dibuat, misalnya dalam contoh ini nama project-nya adalah PersegiPanjang. Setelah mengetik nama project, klik tombol Create di bagian bawah.
  6. Langkah berikutnya, klik tombol Open.
  7. Pada tampilan layar berikutnya, klik pada tab main.cpp pada bagian atas.
  8. Pada tampilan layar selanjutnya, kita sudah bisa mengetik kode program (coding).
  9. Pada contoh kali ini, kita membuat aplikasi untuk menentukan luas persegi panjang. Sebagai latihan, kamu dapat menyalin contoh coding berikut ini.
  10. Setelah kamu menulis coding seperti contoh di atas, langkah selanjutnya adalah melakukan proses compile dan menjalankan aplikasi (run). Untuk melakukan compile dan run, klik pada tombol segitiga-lingkaran berwarna hijau di sudut kanan bawah seperti yang ditunjuk dengan tanda panah pada gambar berikut ini.
  11. Jika proses compile berhasil, maka akan tampil output program seperti berikut ini.
  12. Selanjutnya, kamu bisa memasukkan data panjang dan lebar sesuai yang diminta aplikasi sehingga dihasilkan luas persegi panjang seperti yang ditampilkan pada gambar berikut ini.
Demikian dulu pembahasan kali ini, semoga bermanfaat.

Related Posts

Posting Komentar