Tutorial Membuat Blog

12 komentar
Berbicara tentang blog, tentunya tidak terlepas dari kegiatan menulis dan bercerita. Dahulu, sebelum Internet berkembang begitu pesat, orang-orang biasanya menuliskan cerita harian mereka pada sebuah buku tulis yang disebut diari.  Pada buku diari, seseorang dengan bebas bercerita tentang pengalaman hariannya, kisah bahagia, sedih, dan ungkapan emosi lainnya.








Satu dekade terakhir, kegiatan menulis layaknya buku diari dengan mudah dapat dipublikasikan melalui situs webblog yang biasa disebut "blog". Pada sebuah blog, kita bebas menuliskan "apa saja", mengungkapkan ide-ide pikiran positif yang kita punya dan tentu saja dapat diakses oleh siapa saja di seluruh penjuru dunia.

Perbedaannya dengan buku diari, tulisan pada blog tentunya bukanlah hal-hal yang bersifat privasi yang semestinya dirahasiakan. Selain untuk berbagi pengalaman atau cerita, tulisan pada blog sedapat mungkin memberi manfaat bagi pembaca.

Pada kesempatan kali ini admin akan menuliskan sebuah tutorial membuat blog perdana bagi pemula. Ada beberapa situs web yang menyediakan layanan blogging, di antaranya adalah Blogspot dan Wordpress. Pada tulisan ini kita akan membuat sebuah blog pada Blogspot.

Yuk, simak langkah-langkahnya!
  1. Langkah pertama, baca basmalah untuk memulai segala hal baik agar diredhai oleh Allah SWT. :)
  2. Selanjutnya, kunjungi situs http://blogger.com melalui browser favorit kamu.
  3. Setelah laman blogger.com berhasil dimuat, maka akan tampil seperti gambar di bawah ini.
    Pada tahap ini, kamu harus mengklik tombol berwarna oren "BUAT BLOG" untuk memulai proses pembuatan akun blog.
  4. Selanjutnya kamu akan diminta login ke akun Google. Jika kamu belum memiliki akun Google, maka klik link "Buat Akun" seperti pada gambar berikut ini. Namun bagi yang sudah punya akun Google dapat login langsung dan lanjutkan ke langkah nomor 9 di tutorial ini.

  5. Untuk melengkapi pendaftaran akun baru ini, kamu diminta mengisi data-data seperti nama depan, nama belakang, nama pengguna dan sandi.
    Pada kotak nama pengguna, kamu harus membuat sebuah nama yang unik, tidak boleh sama dengan pengguana lain, namun mudah dihafal. Pada kotak sandi, buatlah sebuah sandi minimal 8 karakter yang terdiri dari huruf, angka dan simbol.
  6. Jika semua data sudah diisi dengan benar, selanjutnya klik tombol "Berikutnya" seperti pada gambar di bawah ini.
  7. Berikutnya, kamu harus mengisi data tanggal lahir dan jenis kelamin (gender) sedangkan untuk nomor telepon & email pemulihan dapat dikosongkan karena hanya bersifat opsional.
  8. Pada langkah selanjutnya, kamu akan dihadapkan pada sebuah dokumen Privasi dan Persyaratan yang harus kamu baca dan setujui dengan cara mengklik tombol "Saya Setuju".

  9. Kemudian kamu diminta memberi nama untuk blog yang nantinya akan ditampilkan di bagian atas halaman blogmu. Sebagai contoh, admin memberi nama "My Life is My Adventure" karena tema dari blog yang akan dibuat adalah seputar perjalanan dan liburan wisata alam. Jika sudah diisi, jangan lupa klik tombol "Berikutnya".

  10. Pada langkah selanjutnya, kamu diminta membuat alamat blog pribadi yang diinginkan. Buatlah nama yang unik (tidak pernah digunakan orang lain), tanpa spasi, sederhana dan mudah diingat orang karena alamat blog inilah yang nantinya dijadikan sebagai akses untuk blog Anda. Contohnya haviandra, bangharey, akbarlutfi, dsb. Namun, saat membagikan alamat blog kamu ke orang lain, jangan lupa menuliskan alamat lengkapnya, seperti http://haviandra.blogspot.com, http://bangharey.blogspot.com, dsb
  11. Langkah berikutnya dalam pembuatan akun blog adalah konfirmasi nama tampilan. Kamu bisa mengisikan nama sendiri atau pun kata lainnya sebagai nama tampilan pada blog kamu. Jika sudah diisi, jangan lupa klik tombol "Selesai".
  12. Setelah langkah-langkah di atas diselesaikan dengan baik, selanjutnya kamu sudah bisa memulai posting tulisan pertama pada blog sesuai dengan tema yang diusung. Caranya adalah dengan mengklik tombol tanda tambah oren di sudut kanan bawah seperti yang dicontohkan pada gambar berikut ini.
  13. Selanjutnya kamu dengan leluasa dapat mengisi konten blog perdanamu dengan tulisan, gambar, bahkan video dengan memanfaatkan fitur-fitur dan menu yang disediakan oleh Blogger seperti gambar berikut ini.

  14. Jika posting telah selesai, langkah selanjutnya adalah mempublikasikan posting dengan cara mengklik tombol kirim berwarna oren di sudut kanan atas dan mengklik "Konfirmasi".

  15. Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, maka kamu sudah memiliki sebuah blog dengan posting baru yang siap diakses oleh para pengguna Internet di seluruh dunia. Untuk melihat tampilan blog, kamu bisa mengklik menu "Lihat Blog" di bagian bawah seperti pada gambar berikut ini.
Baiklah. Sekian dulu tutorial kali ini, selamat mencoba, semoga bermanfaat.

Pertanyaan, saran dan masukan, silakan tinggalkan pada kolom komentar. Terima kasih.

Related Posts

12 komentar

Areymoo mengatakan…
Good information
Areymoo mengatakan…
Good information
saSaskia Putri Hanifa mengatakan…
kalau untuk mengubah nama tampilan pada blog itu bagaimana caranya pak?
Indra Sentosa mengatakan…
Cara mengubah nama tampilan, masuk ke akun blogger kamu, klik tombol menu berupa garis-garis di kiri atas, pilih menu setelan/setting. Nah, di sana bisa dilihat judul blog. Tinggal diganti dengan yang baru ya.
Saskia Putri Hanifa mengatakan…
ok pak, sudah bisa pak, terima kasih pak🙏
Hafiz rauf hafizan mengatakan…
Assalamualaikum pak.apakah bisa mengubah tulisan kita yang sudah di posting?
Hafiz rauf hafizan mengatakan…
Assalamualaikum pak.apakah bisa mengubah tulisan kita yang sudah di posting?
Naylatul Azyzah mengatakan…
Pak , bagaimana cara menukar pilihan nama untuk blog kita di bog yang sudah di buat pak ?
Refi Febriyanti mengatakan…
pak bagimana cara menambahkan foto atau media untuk blog pak?,refi mau tambahin foto tapi nggak ada item tambahkan media pas refi nulis blog nya pak...
Indra Sentosa mengatakan…
Hafiz, wa'alaikumussalam. Jika yang dimaksud adalah mengubah isi posting yang telah dibuat, caranya masuk ke akun blog, klik posting yang akan diubah. Jika yang dimaksud adalah mengubah font (model huruf), maka bisa dilakukan dengan memanfaatkan ikon/menu yang berhubungan dengan font pada laman edit/pengerikan posting.

Refi, perhatikan gambar pada langkah nomor 13 pada tutorial di atas. Di bagian atas halaman penulisan teks, ada ikon segi 4 gambar pemandangan. Itu adalah ikon untuk menambahkan foto atau gambar.
NADYA FAYYAZA mengatakan…
Terimakasih infonya pak..
Nadya mau nanya pak. Cara mengganti font nya gimana pak?